Thanks for visiting my blog ^_^

Sabtu, 09 Agustus 2014

Assalaamu'alaikum Wr. Wb.

Halo sobat blogger dimanapun kalian berada. Tanggal 9 Agustus 2014 ini saya baru mulai pelajaran produktif untuk kelas XII. Hari pertama ini saya dijelaskan sedikit mengenai ERD. APA ITU ??. Mungkin kalian akan sedikit bingung apa itu ERD yang saya maksud. Bahkan tidak sedikit baru mendengar kata ini. ehehe :D

Okehh, kita lanjut saja langsung. CEKIDOOOTTT >>

ERD (Entity Relationship Diagram)  merupakan salah satu model yang digunakan untuk mendesain database dengan tujuan menggambarkan data yang berelasi pada sebuah database. Umumnya setelah perancangan ERD selesai berikutnya adalah mendesain database secara fisik yaitu pembuatan tabel, index dengan tetap mempertimbangkan performance. Kemudian setelah database selesai dilanjutkan dengan merancang aplikasi yang melibatkan database. Komponen penyusun ERD adalah sebagai berikut :
Entitas adalah objek dalam dunia nyata yang dapat dibedakan dengan objek lain, sebagai contoh mahasiswa,dosen,departemen. Entitias terdiri atas beberapa atribut sebagai contoh atribut dari entitas mahasiswa adalah nim,nama,alamat,email, dll. Atribut nim merupakan unik untuk mengidentifikasikan / membedakan mahasiswa yg satu dengan yg lainnya. Pada setiap entitas harus memiliki 1 atribut unik atau yang disebut dengan primary key.

Relasi adalah hubungan antara beberapa entitas. sebagai contoh relasi antar mahaiswa dengan mata kuliah dimana setiap mahasiswa bisa mengambil beberapa mata kuliah dan setiap mata kuliah bisa diambil oleh lebih dari 1 mahasiswa. relasi tersebut memiliki hubungan banyak ke banyak. Berikut adalah contoh ERD.
Kardinalitas menyatakan jumlah himpunan relasi antar entitias. pemetaan kardiniliat terdiri dari
  • one-to-one :sebuah entitas pada A berhubungan dengan entitas B paling banyak 1contoh diatas relasi pegawai dan departemen dimana setiap pegawai hanya bekerja pada 1 departemen
  • one-to-many : sebuah entitas pada A berhubungan dengan entitas B lebih dari satu contoh diatas adalah 1 depertemen memiliki banyak pegawai
  • many-to-many : sebuah entitas pada A berhubungan dengan entitas B lebih dari satu dan B berhubungan dengan A lebih dari satu jugan contoh diatas adalah relasi mahasiswa dengan mata kuliah.
Berikut adalah metode/tahap untuk membuat ERD :
  • Menentukan Entitas
  • Menentukan Relasi
  • Menggambar ERD sementara
  • Mengisi Kardinalitas
  • Menentukan Kunci Utama
  • Menggambar ERD berdasar Key
  • Menentukan Atribut
  • Memetakan Atribut
  • Menggambar ERD dengan Atribut
Nahhh,, itu penjelasan singkat mengenai ERD. Kalo masih bingung apa kegunaan secara nyata. Monggoh di browsing lagi lebih dalam tentang ERD. :)

Di kutip dari sini :)
Categories:


Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Pellentesque volutpat volutpat nibh nec posuere. Donec auctor arcut pretium consequat. Contact me 123@abc.com

0 komentar:

Posting Komentar